Tingkatkan Daya Tarik Investasi, DPMPTSP Kalteng Gelar Capacity Building bagi Promotor Investasi

Tingkatkan Daya Tarik Investasi, DPMPTSP Kalteng Gelar Capacity Building bagi Promotor Investasi

Tingkatkan Daya Tarik Investasi, DPMPTSP Kalteng Gelar Capacity Building bagi Promotor Investasi

Palangka Raya,Manuntungnews.com-Dalam upaya meningkatkan daya tarik investasi serta memperkuat kapasitas sumber daya manusia di bidang penanaman modal, Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Provinsi Kalimantan Tengah (DPMPTSP Prov. Kalteng) menyelenggarakan kegiatan Capacity Building Promosi Penanaman Modal. Kegiatan ini diikuti oleh Pejabat Teknis yang membidangi penanaman modal, pengampu potensi unggulan daerah, serta pengelola proyek investasi dari lingkungan Pemerintah Provinsi dan Kabupaten/Kota se-Kalimantan Tengah.

Kegiatan berlangsung selama dua hari, 16–17 Juli 2025, bertempat di Swiss-Belhotel Danum Palangka Raya. Program ini menjadi bagian dari strategi Pemerintah Provinsi Kalteng dalam meningkatkan daya saing daerah dan menarik minat investor melalui promosi yang lebih profesional dan terstruktur.

Kepala DPMPTSP Provinsi Kalteng, Sutoyo, mengatakan bahwa promosi investasi saat ini tidak hanya bergantung pada ketersediaan potensi dan peluang investasi, tetapi juga pada kemampuan aparatur dalam mengemas dan menyampaikan informasi tersebut secara efektif dan menarik kepada calon investor.

“Melalui kegiatan ini, kami berharap dapat meningkatkan kapasitas dan kompetensi aparatur dalam menyusun bahan promosi yang kredibel, memahami strategi promosi yang efektif, serta meningkatkan kemampuan komunikasi dan presentasi yang berfokus pada kebutuhan investor,” ujar Sutoyo.

Lebih lanjut, ia menekankan pentingnya pengembangan strategi promosi investasi yang komprehensif untuk mendukung penyusunan proyek daerah yang informatif, menarik, dan meyakinkan bagi investor.

Pada sesi pertama, peserta mendapatkan materi dari narasumber Kementerian Investasi dan Hilirisasi/BKPM RI, Bank Indonesia Kantor Perwakilan Kalimantan Tengah, serta Kepala DPMPTSP Prov. Kalteng dengan topik Strategi Promosi Penanaman Modal, Perkembangan Ekonomi Terkini, Prospek Pertumbuhan Ekonomi serta Inflasi, dan Pengantar Integrasi Kegiatan Hubungan Investor.

Sesi berikutnya diisi oleh Meitri Hening Chrisna Daluarti dan tim dari PT. Sucofindo Jakarta, dengan materi tentang Penyusunan Investment Project Ready to Offer (IPRO) serta simulasi penyusunan IPRO oleh masing-masing peserta. Sedangkan sesi terakhir diisi oleh Novita Chandra Wijaya, Certified Public Speaker dari BNSP RI, dengan kelas Public Speaking yang bertujuan meningkatkan kemampuan presentasi peserta.

Turut hadir dalam kegiatan ini segenap pejabat teknis yang membidangi penanaman modal dan potensi unggulan dari DPMPTSP Provinsi dan Kabupaten/Kota se-Kalimantan Tengah.

Melalui capacity building ini, DPMPTSP Prov. Kalteng terus berupaya memperkuat kapasitas promotor investasi daerah agar dapat lebih efektif menarik minat investor, baik nasional maupun internasional, guna mendukung percepatan pembangunan dan pertumbuhan ekonomi di Kalimantan Tengah.
(mul)