Pisah Sambut Kepala Balai Pemanfaatan Kawasan Hutan dan Tata Lingkungan

Palangka Raya Manuntungnews.com Dengan bergantinya pejabat lama Kepala Balai dan Kasi PPKH Wilayah Kalteng yang telah diserah-terimakan  beberapa waktu lalu, Balai Pemantapan Kawasan Hutan dan Tata Lingkungan menggelar acara pisah sambut.

Adapun pejabat lama yang berganti sebagai Kepala Balai Doni Sri Saputra, digantikan oleh Doni Nugroho, dan Kasi PPKH pejabat lama Jovan Sofyan ke pejabat baru Caesaitika.

Agenda yang di laksanakan malam di Hotel Bahalap, kawasan Jalan RTA.Milono, Senin (2/9/2024) itu dihadiri Kadis Kehutanan Kalteng Agustan Saining, Kadis Lingkungan Hidup Jhoni Harta, pejabat jajaran Balai, dan karyawan serta sejumlah undangan lainnya.

Pejabat lama Doni Sri Saputra  berterimakasih kepada semua pihak selama ia bertugas di Kalteng, seraya mengucapkan selamat bertugas kepada pejabat baru.

Sementara itu pejabat baru Doni Nugraha juga berterimakasih atas pengabdian pejabat lama, dan menyatakan siap meneruskan program yang telah terprogram.

Acara diisi penampilan tarian Mandau khas Dayak, dan penyerahan tali asih kepada pejabat lama yang pindah tugas oleh Kadis Kehutanan dan Kadis Lingkungan Hidup dan pejabat lainnya demikian.
(Mul)

Show More
Back to top button